Home »
Pokok dan Tokoh
» Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Belitung, Amran Muslimin, Ingin Sobek Magazine Sriwijaya Air
Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Belitung, Amran Muslimin, Ingin Sobek Magazine Sriwijaya Air
Written By Belitungku.NET on Senin, 25 Maret 2013 | 08.56
BELITUNG - Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Belitung, Amran Muslimin mengatakan tingginya harga tiket penerbangan rute Jakarta-Tanjungpandan bukan kesalahan Sriwijaya Air sebagai satu-satunya maskapai yang melayani rute tersebut.
Menurutnya tingginya harga tiket merupakan sistem pasar yang dijalankan manajemen Sriwijaya Air. Sehingga masyarakat tidak bisa menyalahkan Sriwijaya yang menjual tiket dengan harga tinggi.
Amran mengatakan pihak manajemen Sriwijaya sering menggembar-gemborkan promosi harga tiket yang murah. Namun dalam setiap promosinya di tabloid keluaran Sriwijaya tidak menyebutkan Belitung sebagai rute yang mendapatkan promosi dengan harga rendah.
"Rasanya saya mau sobek magazine Sriwijaya itu, tolong sampaikan ke ownernya. Saya baca di magazine Sriwijaya, disitu ditulis tarif penerbangan termurah. Ke Papua hanya Rp 900 ribu, kemana-mana murah, tapi di Belitung tidak seperti itu," sebut Amran dalam rapat gabungan pencarian solusi tingginya harga tiket di DPRD Kabupaten Belitung, Rabu (20/3/2013).
Bangkapos.com - Rabu, 20 Maret 2013 14:49 WIB
Related Articles
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
0 komentar:
Posting Komentar